cover
Contact Name
Nanang Fakhrur Rozi
Contact Email
nanang@itats.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
wiwikwidyo@yahoo.co.id
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK)
ISSN : -     EISSN : 26207745     DOI : -
Core Subject : Education,
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK), diterbitkan secara daring (online), setahun 2 (dua) kali pada bulan Mei dan November oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya. Jurnal ini memuat publikasi hasil pengabdian, pemberdayaan, serta penerapan IPTEK kepada masyarakat
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue " Vol 2, No 2 (2018)" : 9 Documents clear
Model Pembelajaran Kooperatif dalam Pengabdian Kepada Masyarakat di Kota Bekasi Martiarini, Elyza; Lestari, Asti Ramadhani Endah
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (823.906 KB) | DOI: 10.31284/j.jpp-iptek.2018.v2i2.218

Abstract

Belajar adalah perubahan yang terjadi akibat adanya suatu transfer ilmu dari seseorang yang dipandang berkompeten dalam bidang ilmunya. Belajar juga terjadi di dalam interaksi antara individu dengan lingkungan, baik lingkungan fisik maupun lingkungan sosial, dimana proses tersebut diselenggarakan secara  interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi siswa untuk berpartisipasi aktif serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai bakat, minat dan perkembangan fisik serta psikologis siswa. Permasalahan yang kerap terjadi di lapangan bahwa metode konvensional dan monoton yang masih melekat pada proses pembelajaran, khususnya pembelajaran bahasa, padahal guru perlu menguasai dan dapat menerapkan berbagai strategi pembelajaran meliputi pendekatan, metode, dan teknik pembelajaran secara spesifik, serta model pembelajaran kooperatif yang akan mempengaruhi keberhasilan siswa dalam kegiatan pembelajaran bahasa. Melalui kegiatan PKM ini, diharapkan agar guru mampu mengembangkan kreativitas dengan menggunakan model belajar kooperatif Mind Mapping dan Insisde Outside Circle guna meningkatkan mutu Pendidikan khususnya di wilayah Kota Bekasi.
Upaya Peningkatan Nilai Ekonomi Sampah Plastik Dengan Program Bank Sampah Di Simo Jawar Baru Kecamatan Sukomanunggal Surabaya Novianarenti, Eky; Ningsih, Erlinda
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (611.945 KB) | DOI: 10.31284/j.jpp-iptek.2018.v2i2.283

Abstract

Kota Surabaya merupakan salah satu kota yang terkenal dengan sebutan kota banjir ketika musim hujan tiba dan memiliki sungai yang kotor dipenuhi sampah. Beberapa tahun ini, pemerintah kota Surabaya mulai membenahi dan menata serta membuat program – program yang bertujuan untuk merdeka dari sampah. Salah satu usaha yang dilakukan Pemerintah kota Surabaya untuk mengatasi banjir dan penumpukan sampah yaitu menciptakan program bank sampah di beberapa wilayah. Tujuan dari pengabdian ini adalah (1) untuk mendeskripsikan manfaat dan peningkatan nilai ekonomi sampah. (2) untuk mengarahkan warga menjadi nasabah bank sampah. Kegiatan ini melalui 3 tahapan yaitu crafting kepada anak-anak Rumah Bangkit, training manajemen bank sampah kepada petugas bank sampah dengan pesertanya yaitu karang taruna dan sosialisasi dan peresmian pada tanggal 19 Agustus 2018 yang diikuti oleh warga RW 10 yang berjumlah sekitar 300 orang dan diresmikan oleh Walikota Surabaya. Kegiatan ini diawali dengan pengarahan tentang kepedulian sampah, lingkungan, dan mengajak warga berpartisipasi dalam bank sampah. Selanjutnya demo/simulasi nasabah bank sampah yang dimulai dengan penyetoran sampah plastik, pilah sampah, penimbangan sampah dan terakhir pencatatan/rekap di buku tabungan. Pelaksanaan kegiatan ini berjalan lancar dan antusias warga yang sangat tinggi dan puncak acara pengabdian ini adalah launching alat pencacah sampah.
Peningkatan Pengetahuan dan Keahlian Mahasiswa Papua Melalui Pelatihan Interpretasi dan Pengolahan Citra Satelit Hamuna, Baigo; Indrayani, Ervina
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (774.079 KB) | DOI: 10.31284/j.jpp-iptek.2018.v2i2.284

Abstract

Pelatihan sangat penting karena peserta pelatihan akan memperoleh pengetahuan dalam bentuk teori dan melakukan praktek secara langsung. Selain itu, pelatihan akan menghasilkan perubahan pengetahuan, keterampilan dan sikap peserta pelatihan. Pelatihan ini dilaksanakan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan keahlian mahasiswa Papua dalam interpretasi dan pengolahan citra satelit, yang nantinya sangat bergunan dalam proses pengelolaan sumberdaya alam Papua. Metode yang digunakan pada pelatihan ini adalah metode ceramah, praktek dan diskusi yang dilaksanakan selama dua hari (31 Agustus 2018 sampai 1 September 2018). Evaluasi pelatihan dilakukan menggunakan pre-test dan post-test. Berbagai motivasi peserta untuk mengikuti pelatihan ini antara lain peserta ingin mengetahui teknik pengolahan citra satelit, mengetahui teknik pembuatan peta, dan menambah keterampilan untuk diterapkan dalam skripsi. Hasil pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan peserta pelatihan, dimana peningkatan pengetahuan peserta terlihat jelas dari nilai rata-rata keseluruhan pada saat post-test adalah 87,22 dibandingkan nilai rata-rata pada saat pre-test hanya 63,89. Peningkatan keterampilan dan keahlian peserta pelatihan antara lain keahlian menginterpretasi dan memetakan mangrove dengan metode klasifikasi supervised, penentuan indeks kerapatan mangrove dan teknik layout peta.
Keseimbangan Bahasan Fiqih Muamalah Dan Akuntansi Syariah Bagi Siswa SMK N 20 Jakarta Septyan, Krisno; Julianto, Wisnu
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (142.555 KB) | DOI: 10.31284/j.jpp-iptek.2018.v2i2.427

Abstract

Sekolah kejuruan diprogramkan oleh pemerintah untuk mencetak lulusan yang siap kerja, namun tujuan tersebut tidak hanya beriorientasi pada akhir tapi juga proses. Fiqih mumalah hadir untuk menjembatani hal tersebut dimana lulusan dapat menerapkan kerja dengan hasil gaji yang penuh berkah karena memiliki nuasa etika ketika meraih hasil tersebut. Selain itu fiqih muamalah juga dapat diterapkan dalam aktifitas sehari-hari. Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pemahaman proses transaksi yang tidak bertentangan degngan prinsip syariah. Selain itu program ini juga menunjang penelitian yang telah dilaksanakan. Metode pelaksanaan program ini adalah memberikan materi fiqih mumalah dan materi laporan keuangan syariah yang dapat dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari, kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Hasil dari program ini adalah mahasiswa mendapat pemahaman transaksi yang tidak bertentangan dengan syariah dan melihat antusias siswa terhadap kesadaran bermuamalah di masyarakat cukup besar, hal ini bisa mendorong capaian pembelajaran jurusan yaitu bertaqwa kepada Tuhan.
PPPE Kerajinan Tangan (Handicraft) Berbahan Limbah Perca Kain Tenun Ikat Sudarmadji, Petrisia Widyasari; Dillak, Rocky Yefrenes; Kadja, Jandry Pieter Z Ratu
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (765.93 KB) | DOI: 10.31284/j.jpp-iptek.2018.v2i2.289

Abstract

PPPE merupakan suatu kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang bertujuan untuk memacu pertumbuhan produk ekspor yang dihasilkan oleh Usaha Kecil Menengah. Persoalan yang ditangani oleh meliputi seluruh segi bisnis usaha kecil, dari pengelolaan bahan baku sampai ke pemasaran produk, persoalan produksi dan manajemen perusahaan. Program ini melibatkan dua mitra yaitu Nice Handycraft dan Vania Handycraft. Adapun luaran yang telah di capai kegiatan pada tahun pertama 2018 ini fokus pada faktor produksi dan faktor fasilitas yaitu : temuan teknologi berupa rancangan fasilitas penunjang produksi, perencanaan area stasiun kerja, area showroom sebagai upaya percepatan dan meningkatkan hasil produktivitas dan peningkatan omset pendapatan sebesar 30% oleh kedua mitra. Temuan teknologi lainnya adalah, desain dan perbaikan model pengepakan yang lebih berkualitas dengan label yang menarik sehingga mampu meningkatkan daya saing penjualan. Peningkatan omset penjualan yang signifikan melalui ekspansi penjualan, sudah mampu menembus beberapa Mall yaitu Transmart Kupang , Hypermart Kupang, dan telah dibuka cabang galeri pada salah satu kabupaten yaitu di Sumba Timur, serta hasil diversifikasi produk berbahan perca tenun ikat NTT  yang di terapkan oleh tim pengusul kepada mitra mampu bersaing di tingkat nasional dengan meraih predikat tiga sebagai bukti bahwa produk yang di hasilkan mampu menjadi produk unggulan daerah yang unik, berkualitas, bernilai jual tinggi dan berpeluang untuk di ekspor.
Front & Back Matter Vol. 2 No. 2 JPP IPTEK, Redaksi
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.624 KB)

Abstract

PKM Inovasi Teknologi Produksi Olahan Ikan Pada Poklahsar Desa Kuala Secapah Sarwono, Eko; Sutarmin, Achmad; Ruhama, Ufi; Suwarni, Linda; Selviana, Selviana
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (531.298 KB) | DOI: 10.31284/j.jpp-iptek.2018.v2i2.307

Abstract

Ikan merupakan potensi yang ada di Desa Kuala Secapah. Kelompok Pengolah dan Pemasar (Poklahsar) Sumber Rezeki dan Nusa Damai di Desa Kuala Secapah adalah kelompok wanita yang bergerak dalam industri Rumah Tangga skala kecil yang mengolah hasil perikanan dan laut menjadi produk olahan seperti kerupuk ikan dan ikan asin. Kendala yang dihadapi adalah teknologi produksi masih sederhana, manajemen pemasaran terbatas, dan packing produk yang dihasilkan kurang menarik. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampikan serta produktivitas produk olahan perikanan Poklahsar. Target luaran dalam kegiatan ini adalah dibuatnya teknologi mesin pemotongan dan teknologi mesin penyimpan bahan baku (chest freezer) untuk produksi kerupuk ikan, dibuatnya produksi kerupuk ikan dan ikan asin dengan berbagai aneka bentuk kerupuk dan jenis ikan serta dibuatnya kemasan produk ikan asin & kerupuk ikan yang menarik, dan memiliki PIRT, komposisi bahan, kandungan gizi, tanggal produksi dan expired produk. Metode partisipatif digunakan untuk melibatkan mitra secara aktif dalam pelaksanaan penerapan inovasi teknologi Pengolahan Produk Perikanan. Adapun teknologi diintroduksikan adalah pelatihan pengolahan produk perikanan berbagai macam bentuk olahan, pembuatan mesin pemotongan kerupuk precontohan, pengemas produk (siliser), dan chsest freezer serta packing produk dengan merk dagang, komposisi bahan, komposisi gizi, dan PIRT (izin). Hasil kegiatan yang sudah dilaksanakan antara lain, introduksi IPTEKS mesin pemotong kerupuk, pendingin, perangkat packing produk.  Program Kemitraan yang sudah dilaksanakan ini membantu mitra dalam menyelesaikan permasalahan dan meningkatkan produktivitas mitra.
Pembelajaran Berbicara Interaktif Bahasa Inggris di SMP Mufliharsi, Risa; Candra, Eva Nurul
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (142.067 KB) | DOI: 10.31284/j.jpp-iptek.2018.v2i2.297

Abstract

Tujuan yang dicapai pada kegiatan ini adalah meningkatkan kompetensi para guru sekolah menengah pertama terutama pembelajaran berbicara bahasa Inggris secara interaktif dan transaksional. Luaran yang akan dihasilkan adalah berupa jurnal berisikan penerapan berbagai pembelajaran berbicara yang disesuaikan untuk sekolah menegah pertama. Selain itu, juga booklet untuk para guru dalam mengajarkan berbicara bahasa Inggris yang bisa diterapkan di kelas ataupun ekstrakurikuler English Club di SMPIT Yayasan Tunas Harapan  Ilahi dan SMP Negeri 9 Bekasi.  Kegiatan yang dilakukan antara lain: 1) Melakukan presentasi dan memberikan penjelasan mengenai bagaimana pembelajaran berbicara interaktif melalui berbagai teknik maupun metode pembelajaran, 2) Melakukan presentasi dan memberikan penjelasan mengenai klasifikasi capaian aspek yang ditekankan, 3) Membimbing dan mendampingi para guru SMPIT Tunas Harapan Ilahi dan SMP Negeri 9 Bekasi dalam melakukan praktek atau simulasi sederhana dalam sosialisasi tersebut. 4) Melakukan sesi tanya jawab mengenai pelatihan yang tergambar dari awal hingga akhir
Pelatihan Pembuatan Penataan Arsip Berbasis Web di Kelurahan Panjang Jiwo Retnawati, Lestari; Saurina, Nia; Pratama, Firman; Wahyuningtyas, Emmy; Syidada, Shofiya
JPP IPTEK (Jurnal Pengabdian dan Penerapan IPTEK) Vol 2, No 2 (2018)
Publisher : LPPM ITATS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456.429 KB) | DOI: 10.31284/j.jpp-iptek.2018.v2i2.305

Abstract

Di era otonomi daerah, dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat belakangan ini, di satu sisi mempunyai dampak positif terhadap kelancaran dan kemudahan dalam melaksanakan berbagai kegiatannya. Tetapi, di sisi lain, perkembangan ini juga menimbulkan dampak negatif, khususnya di bidang kearsipan yang perlu segera diantisipasi. Masalah yang dihadapi adalah minimnya tingkat keterampilan aparatur kelurahan dengan tuntutan masyarakat yang lebih dinamis serta sistem pengelolaan arsip yang masih bersifat konvensional dan manual. Observasi pengabdian masyarakat dilakukan di Kantor Kelurahan Panjang Jiwo. Kelurahan Panjang Jiwo, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur yang memiliki luas wilayah 126.570 ha dengan 43 RT dan 8 RW dan jumlah penduduk 14.346 jiwa. Alamat lengkap Kelurahan Panjang Jiwo berada di Jalan Sarono Jiwo No. 41, Surabaya. Berkaitan dengan masalah tersebut, program pengabdian kepada masyarakat dilakukan, khususnya di Kelurahan Panjang Jiwo dengan memberikan bantuan aplikasi pengelolaan administrasi dan sistem kearsipan berbasis web. Tujuan pelaksanaan program ini yang diharapkan adalah tertatanya pengelolaan administrasi yang telah berbasis web, bermanfaatnya kegiatan bagi aparatur kelurahan, serta bertambahnya khazanah dalam bidang manajemen kearsipan yang berupa peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Page 1 of 1 | Total Record : 9